Skip to main content

Fujitsu

Indonesia

Fujitsu Tunjuk Odi Susilo Handoko sebagai Managing Director PT Fujitsu Indonesia

Keahlian dan Pengalaman Odi Susilo Handoko yang Panjang dalam Bidang Kepemimpinan Selama Lebih dari 27 Tahun di Kancah Industri, Perkuat Kiprahnya yang Baru di Fujitsu Indonesia

Jakarta,INDONESIA, Maret 29, 2017 – Fujitsu, pemimpin global di kancah solusi berbasis teknologi informasi dan komunikasi (TIK), hari ini mengumumkan penunjukan Odi Susilo Handoko yang akan menempati posisinya yang baru sebagai Managing Director di tampuk kepemimpinan PT. Fujitsu Indonesia, di mana ia akan berkiprah dalam memimpin di kancah strategis dan direksi di bisnis perusahaan secara keseluruhan, sebagai bagian dari langkah strategis Fujitsu untuk terus mengokohkan kepemimpinannya di pasar Indonesia. Odi juga akan bertanggung jawab atas tercapainya akselerasi pertumbuhan perusahaan Fujitsu Indonesia, serta difokuskannya bisnis mereka dalam mendukung kebutuhan seluruh klien. Di perannya yang baru sebagai Managing Director, ia juga berkomitmen untuk tercipta dan disuguhkannya nilai-nilai bagi pelanggan, serta dalam mewujudkan visi Fujitsu yakni untuk membangun masyarakat Human Centric Intelligent Society.
Selain bertugas untuk melanjutkan kesuksesan Fujitsu dalam memacu pertumbuhan dan pendapatan perusahaan di pasar Indonesia, Odi Susilo Handoko juga akan melanjutkan tongkat estafet Fujitsu dalam menghadirkan solusi-solusi TIK untuk mendukung teratasinya tantangan-tantangan sosial, transformasi digital, dan pendekatan-pendekatan inovasi yang bertumpu pada manusia atau human centric innovations, serta bertanggung jawab dalam mendorong terciptanya strategi-strategi guna mendukung tersuguhkannya solusi-solusi teknologi end-to-end kepada klien, baik itu yang berupa produk-produk teknologi, layanan, maupun solusi-solusi berkelas bisnis yang mencakup beragam kancah industri dengan pangsa yang begitu luas, seperti di bidang pemerintahan, manufaktur, kesehatan, ritel, perbankan dan finansial, minyak dan gas, serta telekomunikasi, termasuk juga berbagai perusahaan telekomunikasi dan manufaktur terbesar di Indonesia.
Sebagai seorang veteran teknologi yang kaya akan pengalaman, Odi mengantongi latar belakang kepemimpinan yang panjang, yakni selama 27 tahun berkecimpung di sektor operasional, sales, client and key account management global di perusahaan-perusahaan bertaraf multinasional, khususnya di Jepang dan Indonesia. Ia juga pernah menjabat posisi tampuk manajemen bisnis di tingkat global, sebagai Country Manager for Communication Sector di IBM Indonesia serta Key Account Director di Oracle Indonesia. Terakhir sebelum menduduki posisi barunya sebagai Managing Director di PT. Fujitsu Indonesia, ia berkiprah sebagai Director of Key Account di PT. Fujitsu Indonesia.
Toshio Hirose, Corporate Executive Officer, SVP and Head of Asia Region di Fujitsu Limited menuturkan, "Fujitsu begitu bangga dan antusias menyambut Odi Susilo Handoko di tampuk kepemimpinan Fujitsu di Indonesia. Pengalaman beliau yang panjang dan kepiawaiannya dalam memimpin yang telah terbukti membawa kesuksesan pada bisnis, pertumbuhan, serta raihan pendapatan bisnis yang tinggi sebelumnya –ditambah lagi dengan kepiawaiannya dalam bidang customer relationship, serta kolaborasi dengan tim-tim lintas regional maupun global, serta kesuksesannya mendorong diraihnya revenue perusahaan yang tinggi– menjadikannya sebagai sosok yang tepat untuk memimpin bisnis kami di Indonesia. Kami yakin bahwa pengalaman serta pemahaman beliau yang kaya di area-area kunci bisnis akan membawa gelombang-gelombang baru pertumbuhan bisnis kami dan mendorong terwujudnya kesejahteraan.”
Indonesia punya sejarah yang panjang soal pengadopsian atas teknologi-teknologi baru. Di tengah meriahnya perubahan-perubahan teknologi, Fujitsu begitu antusias untuk menyambut prospek-prospek baru atas terkoneksinya pelanggan dari berbagai jenis dan skala bisnis di tingkat yang lebih strategis, dari SMB, SME, hingga ke enterprise berskala besar yang kini tengah getol merengkuh serta mencari solusi atas munculnya digital disruption.
Hal tersebut diwujudkan Fujitsu dengan mendorong tumbuhnya inovasi-inovasi dengan gencar dan rajin dalam mengikuti setiap kebutuhan pelanggan maupun tren pasar yang begitu dinamis, seperti real-time anaylitics, business processing, decission support, high performance and technical computing, large-scale virtualization and consolidation, hyper-converged infrastructure, social infrastructure, hingga IT infrastructure services, yang memanfaatkan kekuatan portofolio Fujitsu yang end-to-end atau menyeluruh, seperti produk-produk server, storage yang menawarkan reliability, availability, scalability serta performa tinggi guna mendukung seluruh tuntutan dan kebutuhan pasar akan tingkat agility, expandability, serta efisiensi yang tinggi.
Odi Susilo Handoko, Managing Director di Fujitsu Indonesia yang baru saja dilantik menuturkan, “Tantangan-tantangan bisnis di masa kini menjelma berkat tuntutan kebutuhan akan diselenggarakannya transformasi digital dengan segera, serta kebutuhan-kebutuhan akan layanan IT yang tangguh, berskalabilitas tinggi, serta hemat biaya. Fujitsu begitu piawai dan telah lama berkecimpung di kancah pasar tersebut, sehingga tak pelak bila Fujitsu sungguh-sungguh memahami apa yang menjadi tantangan-tantangan bisnis tersebut secara mendalam.”
Ia kemudian melanjutkan, “Dengan memanfaatkan seluruh keunggulan Fujitsu, pengalaman serta jejaringnya yang luas di tingkat global, tawaran-tawaran istimewa berupa solusi-solusi one-stop shop ICT, baik itu layanan on-premises, cloud maupun managed services, aplikasi-aplikasi atau infrastruktur bertaraf industri yang dimilikinya, serta dipadukan dengan kapabilitas dan pemahamannya yang begitu mendalam mengenai pasar Indonesia, saya bangga dan merasa terhormat atas penunjukan saya pada posisi baru ini dan hal ini sekaligus sebagai pernyataan atas komitmen saya untuk membawa perusahaan bersama-sama meraih pertumbuhan dan kesejahteraan lebih tinggi lagi, serta mendukung pelanggan dalam mengeksplorasi seluruh peluang bisnis yang datang dan menciptakan nilai-nilai bisnis yang tinggi bagi mereka.”

Mengenai Fujitsu

Fujitsu adalah perusahaan informasi dan teknologi komunikasi (ICT) terdepan di Jepang, menawarkan rangkaian lengkap produk, solusi dan layanan teknologi. Saat ini sekitar 156.000 karyawan Fujitsu melayani pelanggan di lebih dari 100 negara. Kami memanfaatkan pengalaman serta keunggulan kami di bidang ICT untuk bekerjasama dengan pelanggan kami dalam rangka membentuk masa depan gemilang bagi masyarakat. Pada tahun fiscal yang berakhir pada 31 Maret 2016, Fujitsu Limited (TSE: 6702) melaporkan pendapatan terkonsolidasi sebesar 4,7 triliun yen (atau setara dengan sekitar US$41 miliar). Untuk informasi lebih lanjut, silahkan kunjungi http://www.fujitsu.com.

Mengenai Fujitsu Indonesia

PT. Fujitsu Indonesia didirikan pada tahun 1995 dengan nama PT. Fujitsu Systems Indonesia, dengan kantor pusat yang berkedudukan di Jakarta dan didukung lebih dari 75 layanan purna jual resmi di seluruh Indonesia. Fujitsu Indonesia memiliki visi untuk menjadi penyedia solusi Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) terkemuka yang berfokus pada kebutuhan pelanggan. Fujitsu menawarkan rangkaian solusi yang luas dan lengkap, meliputi produk-produk yang terdiri dari PC berkualitas tinggi hingga Server yang siap mendukung pekerjaan-pekerjaan penting, solusi aplikasi untuk bisnis dan manufaktur, serta infrastruktur TIK. Pelanggan Fujitsu di Indonesia terdiri dari beragam industri dan segmentasi, seperti pemerintahan, manufaktur, ritel, minyak dan gas bumi, serta telekomunikasi – termasuk perusahaan-perusahaan telekomunikasi dan manufaktur terbesar di Indonesia.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan mengunjungi: http://www.fujitsu.com/id

Kontak untuk media

Fujitsu Indonesia
Raras Kania

Phone: Phone: (62) 21 570 9330
E-mail: E-mail: raras.wiriaatmadja@id.fujitsu.com

JavaPR

Bambang Moegono
Senior Consultant

Phone: Phone: (62) 817 807 167
E-mail: E-mail: moegono.bambang@javapr.com


All other company or product names mentioned herein are trademarks or registered trademarks of their respective owners. Information provided in this press release is accurate at time of publication and is subject to change without advance notice.

Date: 29 Maret, 2017
City: Jakarta,INDONESIA